Halaman

Teman teman..

silahkan di baca, diulek dan di bumbui...



Selasa, 26 April 2011

Alas Kaki Mohon Dilepas

Melihat tulisan Alas Kaki Mohon Dilepas, saya berpikir keras, terhadap siapakah himbauan ini berlaku. Agak susah saya mikirnya, mungkin karna kapasitas otak yg terbatas karna tak sempat makan dan minum nutrisi yang mengandung Omega3 sejak kecil. Tetapi kemudian telintas kepada siapa himbauan itu tidak berlaku, saya mencoba mengurai, ternyata lebih mudah, antara lain :

1. Kepada orang orang yang tak beralas kaki.

2. Kepada orang yang tidak bisa baca.

3. Kepada orang yang cuek dan tidak perduli.

4. Kepada (sebagian besar) pemilik tempat tersebut. Sebab pastilah sukak sukaknya sama karetanya..


Ternyata sejak dulu sampai sekarang tidak ada peraturan himbauan atau hukum yang berlaku secara universal buat semua orang. Bahkan yang bentuknya undangan lebih diskriminatif sekali. Kalau anda tak saya kenal maka jangan harap saya mengundang anda, melarang mungkin bahkan berdebat pun mungkin saat saling mendahului di jalan.


Tetapi yang terpenting bukan himbauan untuk buka alas kakinya, menurut saya sampai sejauh mana empati kita untuk tidak mengganggu atau mengusik orang lain. Seandainya para perokok tau persis bahwa saat mereka merokok, maka sekeliling mereka terancam, mungkin mereka akan berpikir 2 kali untuk sembarangan merokok. Kecuali mereka sejenis orang yg cuek dan tak perduli.. Sungguh tragis (menurut saya) seorang ayah atau ibu yang katanya menyayangi anaknya tetapi merokok saat menggendongnya..


Sudahlah ini bukan soal alas kaki atau merokok, tapi lebih kearah empati. Bukan limati...Mari menikmati hidup tanpa mengganggu orang lain, bahkan Alkitab berpesan untuk saling mengasihi dan membantu.. Belum taraf berkorban seperti Yesus di kayu salib...


Selamat Paskah Teman Teman

Jesus loves you and me too..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar